sepatu diabetes

Sepatu Diabetes

Sepatu diabetes adalah sepatu atau sepatu sandal yang dirancang khusus untuk penderita diabetes baik yang sudah memiliki luka ataupun belum memiliki luka pada kakinya.

sepatu diabetes   sandal sepatu diabetes  sandal diabetes

Sepatu diabetes bagi penderita diabetes yang tidak memiliki luka bertujuan mencegah luka karena pemakaian sepatu yang keras atau pemakaian sepatu yang terlalu lama. Sedangkan bagi penderita diabetes yang sudah memiliki luka, sepatu diabetes didesain khusus agar luka tidak memiliki kontak langsung dengan alas sepatu atau sandal sepatu.

Beberapa keunggulan sepatu diabetes adalah :

  • Terbuat dari bahan berkualitas dan aman bagi kulit
  • Dapat digunakan oleh penderita diabetes dengan kaki terluka ataupun tidak terluka
  • Bagi penderita dengan kaki terluka sepatu didesain khusus ( memindahkan tumpuan berat badan pada bagian kaki yang tidak terluka )
  • Sirkulasi udara yang cukup membuat nyaman dan mencegah tumbuhnya bakteri ( sehingga luka cepat sembuh )
  • Penderita diabetes dapat berjalan tanpa rasa sakit walaupun kaki terdapat luka
  • Bahan pembuat yang empuk dan lembut
  • Ukuran dapat disesuaikan dengan kaki penderita diabetes menambah kenyamanan
  • Mencegah kaki terluka karena penggunaan sepatu yang keras dan pemakaian sepatu yang lama ( bagi penderita yang tidak memiliki luka di kaki )

Luka pada penderita diabetes biasanya akan sangat lama sembuh karenanya sangat disarankan penggunaan sepatu diabetes yang dibuat dengan bahan dan desain khusus. Bagi penderita diabetes dengan aktifitas yang mengharuskan bersepatu akan tetap merasa aman tanpa khawatir kakinya terluka.

Diabetes adalah suatu penyakit dimana kadar gula ( glukosa ) di dalam darah tinggi, karena insulin ( hormone pengatur gula darah ) tidak mencukupi atau terjadi masalah pada pancreas ( tempat produksi insulin ) sehingga tubuh tidak memproduksi insulin. Hal inilah yang mengakibatkan kadar gula ( guklosa ) terus meningkat.

Ada dua type peyakit diabetes, yaitu :

  1. Diabetes type 1

Diabetes ini adalah tubuh tidak dapat memproduksi insulin karena adanya masalah pada pancreas.

Penyebab diabetes jenis ini adalah faktor keturunan, automunitas, kerusakan pada pulau sel dalam pancreas karena virus atau zat kimia

  1. Diabetes type 2

Diabetes type ini adalah insulin dalam tubuh tidak mencukupi untuk menyerap gula dari makanan sehingga kadar gula darah akan terus meningkat, terutama jika pola makan tidak diatur.

Penyebab diabetes type 2 adalah faktor keturunan, obesitas, pola makan tidak sehat, jarang olahraga, kadar kolesterol tinggi.

Ciri – ciri penderita diabetes antara lain :

  • Haus dan banyak minum
  • Lapar dan banyak makan
  • Sering kencing
  • Berat badan menurun
  • Mata kabur
  • Luka lama sembuh
  • Mudah terjadi infeksi pada kulit (gatal – gatal ), saluran kencing dan gusi
  • Nyeri pada tangan dan kaki
  • Badan terasa lemah

Sampai saat ini belum ditemukan obat penyembuh penyakit diabetes, akan tetapi dengan menerapkan pola hidup yang sehat gula darah dalam tubuh dapat dikontrol dengan baik.

untuk pemesanan bisa via online atau datang langsung ke tempat kami ( jl. Kendalisodo 31, josenan – MADIUN – Jawa Timur ), untuk informasi selengkapnya silahkan menghubungi kontak kami 085 780 000 084 / 081 329 259 419